Thursday, May 24, 2018


Bukber Zaman Now yang Hits sampai Langit Ahirat (part1)


Check yuk ! apa saja yang harus kalian lakukan saat bukber agar semakin tren
1.   So pasti, dimulai dengan niat yang tulus semata untuk silaturahim dan menambah pahala
عَنْ عُمَرَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهم عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِنَّمَا الْأَعْمَالُ بِالنِّيَّةِ وَلِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لدُنْيَا يُصِيبُهَا أَوِ امْرَأَةٍ يَتَزَوَّجُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ
Dari Umar radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Amal itu tergantung niatnya, dan seseorang hanya mendapatkan sesuai niatnya. Barang siapa yang hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, dan barang siapa yang hijrahnya karena dunia atau karena wanita yang hendak dinikahinya, maka hijrahnya itu sesuai ke mana ia hijrah.” (HR. Bukhari, Muslim, dan empat imam Ahli Hadits)
2.                Pilih tempat bukber dirumah teman atau di tempat makan yang muslim punya yaaa !

·       Karena silaturahim itu akan lebih berekesan dan berpahala insya Allah ketika ada tuan rumah dan tamu yang sesame muslim, si tamu berpahala karena menyambung silaturahim dan si tuan rumah berpahala seperti ibadah haji dan umrah karena menjamu tamunya.

Ibnu Abas radhiyallahu ‘anhuma mengatakan bahwasannya Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassalam bersabda :
“Jika ada tamu masuk ke dalam rumah seorang mukmin, maka akan masuk bersama tamu itu seribu berkah dan seribu rahmat. Allah akan menulis untuk pemilik rumah itu pada setiap kali suap makanan yang dimakan tamu seperti pahala haji dan umrah.”

·       Dan juga bagi si tuan rumah akan mendapat keuntungan :
-Menghapus Dosa Pemilik Rumah
-Seluruh Penghuni Rumah Akan Disinari Oleh Cahaya Kebaikan


·       Juga gak perlu lagi nunggu kebagian waiting list

·       Dan kenapa harus di tempat orang muslim ? ya jelas dong supaya terjamin dan jelas kehalalan makanannya, dan supaya kita bisa melakukan aktifitas muslim kita sesuai syari’at kita tanpa harus takut dengan tempat yang sedang kita kunjungi

3.                Masak bareng selepas Ashar

·       Ini yang paling seru bagi kalian para akhwat, karena kita jadi bisa share ilmu masak kita, belajar masak juga bagi yang belum bisa, lebih mempererat persahabatan, pertemanan bahkan persaudaraan.

·       Pastinya lebih hemat biaya lhooo ..hihihi


4.                Opening session
·       Flashback zaman dulu yang fungsinya untuk memperbaiki akhlaq (muhasabah) jangan jadikan sesi ini sebagai aib untuk bahan celaan ya sahabat
·       Tanya kabar masa kini
Ini penting, karena kita harus tau bagaimana kabar kerabat, teman, sahabat, saudara kita sesame muslim, agar di sesi akhir nanti kita bisa saling berbagi motivasi dan juga saling menghibur (cek juga “bagaimana menghibur diri dan orang banyak dengan cara Islam”)
·       Bismillah
Kalau tidak menyebut nama Allah apalah gunanya amal baik kita ?

5.                Tadarus, jangan cuma Yassiin aja ya..oops

Jangan terlalu banyak bercerita ini dan itu, bicara saja yang sekiranya mendatangkan manfaat bagi kita di alam akhirat, dan perbanyaklah membaca dan mendengar yang baik baik yang Allah sukai, karena kita memiliki dua mata yang harusnya berfungsi lebih banyak untuk kebaikan bukan malah banyak bicara yang padahal mulut kita tercipta hanya satu dan seharusnya pun dipergunakan saat mulut ini bisa bicara yang bermanfaat dan jika tidak bermanfaat maka “Diam Adalah Emas!”

Jangan juga cuma membaca Yassin yang kita terus baca tanpa mempelajari artinya, silahkan tadarus surah apapun yang kalian suka tapi jangan lupa untuk mempelajari maknanya, mengamalkan isinya dan mengimani penciptanya yaitu Allah, plus sebarkanlah !

Bacalah !! Iqro ! (kata Allah) Sampaikanlah walau hanya satu ayat (kata Rasull)

6.                Menunggu waktu berbuka puasa sambil mendengar kultum wajib untuk pemuda Zaman Now

Nah, disinilah yang paling membuat kita hitz di langit akhirat.
Kenapa ?
Karena kultum ini isinya berupa ilmu, dan orang yang paling baik adalah orang yang memiliki ilmu, bukan yang sok pintar tapi ilmu islamnya kosong bukan yang hanya menerka nerka ini dan itu berdasarkan logika manusia yang sangat lah rendah dibanding logika Allah.

Paling tidak materi di dalam kultum bisa membuat hati kita lebih semangat untuk hijrah di edisi Ramadhan ini dan seterusnya, bukannya malah selesai bukber semakin memperburuk akhlaq atau semakin menyia-nyiakan waktu.

Karena umur kita siapa yang tau ? wallahua’lam
Anak Zaman Now Tapi Ilmu Islamnya masih 10% ? Apa kata kakekmu ?! Apa kata Allah nanti ?

Lanjut to bukber zaman now hitz sampai langit akhirat (part2) ya …..
*please share—comment—and—follow me for adjust our iman on islam


No comments:

Post a Comment